Ini Dia Nomor Urut Paslon Bupati Mempawah 2024: Mardan-Bukhori Nomor 1, Erlina-Juli Nomor 2

(foto : KPUD Kabupaten Mempawah)
750 x 100 AD PLACEMENT

Mempawah,KamayoNews.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mempawah mengadakan rapat pleno untuk pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati dalam Pilkada Mempawah 2024. Acara ini berlangsung pada Senin siang, 23 September, di Gedung Mempawah Convention Center (MCC).

 

Rapat pleno yang dipimpin oleh Ketua KPU Mempawah, Lutfiadi, menghasilkan keputusan penting di mana paslon Bupati Dr. Ir. Mardan Adijaya Kesuma Ibrahim, M.Sc., dan Wakil Bupati Bukhori (MABRUR) mendapatkan nomor urut 1. Sementara itu, paslon Hj. Erlina, SH, MH, dan Wakil Bupati H. Juli Suryadi Burdadi, SH, M.Si. (TERUJI) memperoleh nomor urut 2.

 

750 x 100 AD PLACEMENT

“Kita secara resmi telah melaksanakan pengundian dan penetapan nomor urut paslon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada Mempawah 2024,” jelas Lutfiadi.

 

Ia juga menyatakan bahwa tahapan kampanye Pilkada Mempawah 2024 akan dimulai pada tanggal 25 September dan berlangsung hingga 23 November 2024. “Setelah pengundian dan penetapan nomor urut paslon, kita akan melaksanakan deklarasi Pilkada Damai. Tujuannya agar para kontestan dapat melakukan kampanye dengan tertib, aman, damai, dan lancar sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi,” tegasnya.

 

750 x 100 AD PLACEMENT

Lebih lanjut, Lutfiadi menyebutkan bahwa KPU Mempawah telah menetapkan zona kampanye untuk Pilkada 2024 dan zona tersebut sudah disosialisasikan kepada masing-masing paslon. “Kami minta masing-masing LO untuk menyampaikan laporan awal dana kampanye pada tanggal 25 nanti,” pungkasnya.(OK)

750 x 100 AD PLACEMENT

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
Erma Suryani Ranik

Kertas Suara Warna Kuning, Pojok Kana Bawah, Partai Perindo, Coblos Nomor Urut 1

Promo